Desain Energi Terbarukan Surya dan Angin (Hybrid) Sebagai Sumber Energi Alternatif Praktikum Pada Kampus Vokasi Menggunakan Aplikasi Homer

##plugins.themes.academic_pro.article.main##

Marliani Marliani
Muhammad Naim
Aswar Aswar
Israwaty Israwaty
Elisa Elisa

Abstract

Penggunaan energi terbarukan telah banyak diadopsi secara global sebagai upaya mengurangi ketergantungan terhadap energi berbasis fosil. Sistem pembangkit listrik hybrid yang memanfaatkan sumber energi terbarukan menjadi solusi efektif untuk menghasilkan energi secara optimal. Dalam tulisan ini, dibahas sistem hybrid yang terdiri dari panel surya (PV), turbin angin, dan penyimpanan energi menggunakan baterai. Perancangan sistem ini sangat dipengaruhi oleh profil beban, potensi sumber energi yang tersedia, serta kondisi geografis lokasi penelitian. Studi ini membahas aspek teknis dan biaya modal (capital cost) dari sistem tenaga listrik hybrid yang dirancang untuk digunakan sebagai sumber energi alternatif dalam kegiatan praktikum di Kampus Politeknik Sorowako (Poliwako). Parameter utama yang dianalisis meliputi intensitas cahaya matahari (irradiance), suhu, kecepatan angin rata-rata, serta ukuran komponen. Analisis teknis dan ekonomi dilakukan menggunakan aplikasi HOMER dengan memasukkan beban harian keperluan praktikum pada bengkel A, di Poliwako. Hasil dari aplikasi HOMER layak diterapkan, dengan total biaya investasi sebesar $7.396,105, dan tanpa adanya energi yang tidak terpenuhi selama satu tahun.

##plugins.themes.academic_pro.article.details##