RANCANG BANGUN WATER INFUSE LOSS DETECTOR BERBASIS ARDUINO

##plugins.themes.academic_pro.article.main##

Muhammad Risal
Andy Lukman Affandy

Abstract

Perancangan alat yang berjudul Rancang Bangun Water Infuse Loss Detector Berbasis Arduino adalah untuk mempermudah dalam pelayanan petugas medis kepada pasien terutama dalam pengecekan dan pergantian cairan infus pasien, sehingga ketika petugas medis memiliki kesibukan dapat dengan mudah mengontrol pergantian cairan infus pasien tanpa harus bolak balik ke ruangan pasien. Begitu pula dengan keluarga pasien, sudah tidak perlu lagi keluar dari ruangan mancari petugas medis untuk menggantikan cairan infus keluarganya.


Perancangan alat memiliki beberapa rangkaian yaitu rangkaian mikrokontroller, modul HX711, sensor load cell dan tiang penyangga cairan infus. Rangkaian mikrokontroler yaitu Arduino Uno yang berfungsi sebagai pusat pengolahan data,instruksi dan pusat kendali. Modul HX711 berfungsi sebagai converter dari data analog menjadi data digital yang bisa dibaca oleh Arduino. Sensor load cell berfungsi sebagai input yang memberikan informasi keadaan berat beban dalam bentuk persentasi 0-100. Tiang penyangga cairan infus berfungsi sebagai tempat sensor load cell sekaligus sebagai penyangga cairan infus.


Kinerja alat water infuse loss detector berbasis arduino telah menunjukkan hasil yaitu dapat mendeteksi berat cairan infus secara otomatis sesuai dengan kondisi yang diinginkan serta berfungsi sebagai pengingat para petugas medis sehingga ketika mendapat kesibukan lain, tetap dapat memantau pergantian cairan infus tanpa harus ke ruangan pasien terlebih dahulu untuk mengeceknya.


 

##plugins.themes.academic_pro.article.details##